30 December 2008

Ekspedisi Pegunungan Sudirman Mahitala-Unpar - Pertemuan dengan Menegpora (29/12/2008)

[atas] Mario - AMSP (Ketua Tim Ekspedisi), Dion - ANA (Dokumentasi Ekspedisi), Ian - AMSP (Koordinator Logistik Ekspedisi), Angga - ASC (Koordinator Pendakian Ekspedisi), Farli - ASC (Ketua DP XXXI Mahitala Unpar), Agung - ACLB
[bawah] William Amadeus Nuwa Wea - ABK, Andi Gani Nuwa Wea, Adhiyaksa Dault, Tumpal - ARB




Setelah RAU Keberangkatan Ekspedisi Pegunungan Sudirman di Bandung Minggu (28/12/08), beberapa personil tim ekspedisi dan ketua DP meluncur ke Kantor Menegpora di Senayan, Jakarta pada hari Senin (29/12/08) untuk bertemu dengan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga RI, Bapak Adhiyaksa Dault. Pertemuan ini dijadwalkan agar Ekspedisi Pegunungan Sudirman Mahitala Unpar memperoleh dukungan dari pemerintah, khususnya Kementerian Negara Pemuda dan Olahraga.

Terima kasih kepada Wili dan Bang Andi yang telah membantu mempertemukan tim dan menegpora. Juga kepada Agung dan Kak Tumpal atas segala bentuk dukungan dan bantuannya dalam pertemuan ini.

Selain dukungan dalam bentuk bantuan koordinasi dengan instansi-instansi pemerintah, serta pihak-pihak lain yang terkait dengan pelaksanaan ekspedisi, Menegpora bersedia melepas Tim Ekspedisi Pegunungan Sudirman Mahitala-Unpar pada:

Upacara Pelepasan Ekspedisi Pegunungan Sudirman Mahitala Unpar
hari/tanggal : Senin/ 5 Januari 2008
tempat : Lapangan Upacara Kantor Kementerian Negara Pemuda dan Olahraga RI
Jl. Gerbang Pemuda No. 3 Senayan, Jakarta Pusat
Kepada Rekan-Rekan Mahitala diharapkan kedatangannya pada Upacara Pelepasan ini.


Mari kita dukung Ekspedisi Pegunungan Sudirman Mahitala-Unpar!
VIVAT MAHITALA!!!

0 Comments:

Post a Comment

<< Home